Jumat, 19 April 2024 – 15:25 WIB
Jakarta – Wanita berusia 35 tahun yang memiliki inisial R ditemukan meninggal dengan wajah yang hancur di Dermaga Ujung Pulau Pari, Kepulauan Seribu Selatan. Ternyata, wanita tersebut dilaporkan hilang selama lima hari. Keluarganya telah melapor ke polisi.
“Kemudian kami (Subdit) Jatanras, gabung sama Polres Kepulauan Seribu mendatangi keluarganya. Ternyata benar yang bersangkutan sudah hilang dari tanggal 9 (April),” kata Kepala Unit 5 Subdirektorat Kejahatan dan Kekerasan Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya, Komisaris Polisi Yandri Mono, di Jakarta, Jumat 19 April 2024.
Yandri mengatakan saat ini pihaknya sudah menangkap tiga orang terkait kasus tersebut. Dua di antaranya adalah pacar korban. Sementara satu lagi merupakan pelanggan korban. Korban bekerja sebagai open BO.
Sebelumnya, tiga orang yang diduga membunuh R (35), wanita yang ditemukan tewas di Dermaga Ujung Pulau Pari, Kepulauan Seribu, telah ditangkap. Menurut polisi, R berasal dari Tasikmalaya, Jawa Barat.
“Korban berinisial R asal Tasikmalaya,” ujar Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Wira Satya Triputra, Kamis, 18 April 2024.
Mayat perempuan ditemukan di Dermaga Ujung Pulau Pari, Kepulauan Seribu Selatan. Mayat perempuan tersebut ditemukan dalam kondisi wajah yang hancur. Kapolres Kepulauan Seribu, AKBP Jarot Sungkowo menjelaskan korban ditemukan oleh masyarakat yang tengah melakukan kegiatan snorkeling pada Sabtu, 13 April 2024.
“Mayat ditemukan seorang warga setempat setelah pulang dari kegiatan snorkeling,” tutur Jarot dalam keterangannya, Senin 15 April 2024.